Merintis Usaha Melalui Potensi
Pagi Jum'at (13/12/2019) Bumdes Karya Pesisir melaksanakan Pelatihan Pembuatan Kopra Putih. Pemaparan dan praktek langsung dilakukan dengan arahan narasumber Heri (34 tahun) yang merupakan pengusaha k ...
Load More
Pagi Jum'at (13/12/2019) Bumdes Karya Pesisir melaksanakan Pelatihan Pembuatan Kopra Putih. Pemaparan dan praktek langsung dilakukan dengan arahan narasumber Heri (34 tahun) yang merupakan pengusaha kopra putih di Desa Sentebang.
Praktek pelatihan ini dimulai dengan cara penampangan kelapa bulat yang sesuai standar, penyortiran, cara penjemuran dan pemberian belerang di green house, penyortiran kelapa setengah kering, pengeringan final dengan menggunakan oven pengering.
Dari pemaparan Heri, kelapa bulat yang sudah ditampang dan disortir dijemur di green house, pada saat malam diberi pengasapan dengan belerang, kegiatan ini dilakukan sekitar 4 hari. Setelah itu hasil penjemuran dikeringkan kembali di dalam oven pengering selama 1 hari, dengan bahan bakar oli bekas sangat diperhatikan besarnya api agar tidak keluar asap yang dapat membuat daging kelapa jadi hitam.
"Rata-rata dari 4 kg kelapa menjadi 1 kg kopra putih" tambah Heri. Dengan kapasitas ruang oven pengering 1 ton, maka diperlukan sekitar 4 ton/hari dan kopra baru dapat terjual pada hari ke-6. Pada saat sekarang harga kelapa perkilo Rp. 1.300,- dan harga kopra putih berkisar Rp. 7.000,-/Kg di Desa Sarang Burung Kolam, Kec. Jawai, Kab. Sambas, Kalimantan Barat.
Usaha kopra putih ini dimulai dari program Desa Peduli Gambut Badan Restorasi Gambut dengan mengadakan lokalatih pengembangan ekonomi desa yang diselenggarakan oleh Kemitraan Partnership. Usaha ini dipilih oleh Bumdes dengan melihat potensi kelapa yang merupakan potensi terbesar di desa.
"Usaha kopra putih ini sudah ada kerjasama dengan PT. Kerambil Ijo untuk pemasarannya ke Serawak, Malaysia." Ujar Usa Maliki (44 tahun), Direktur Bumdes Karya Pesisir. "Selain kopra putih, untuk kedepannya bentuk produk turunan lain dari kelapa seperti : arang briket, nata de coco, sabut, minyak kelapa" tambah beliau dengan penuh semangat.
Melalui rintisan usaha Bumdes yang sesuai potensi, selain meningkatkan pendapatan asli desa, perekonomian masyarakat terutama pekebun kelapa akan ikut meningkat sekaligus menjadi produk unggulan desa.
#DesaPeduliGambut
#DPG
#BRG
Untuk mendownload aplikasinya bisa ke
Play Store