Dalam rangka antisipasi kebakaran hutan dan lahan, Kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) Kelurahan Kotawaringin Hulu yang terletak di pinggiran Sungai Lamandau di Kecamatan Kotawaringin Lama, Kabupaten ...
Load More
Dalam rangka antisipasi kebakaran hutan dan lahan, Kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) Kelurahan Kotawaringin Hulu yang terletak di pinggiran Sungai Lamandau di Kecamatan Kotawaringin Lama, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah melakukan Patroli dan Sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan.
Selain Patroli dan Sosialisasi, Masyarakat Peduli Api (MPA) juga mengikuti kegiatan Apel SARPRAS KARHUTLA yang dilaksanakan di halaman Polsek Kecamatan Kotawaringin Lama, Kamis (4/8/2022).
Upaya untuk memperkuat MPA yang sudah dilakukan oleh KPHP Kab. Kotawaringin Barat dengan memberikan bantuan mesin pemadam, alat transportasi (motor roda dua dan tossa), serta kelengkapan baju seragam pemadam. Selain dukungan dari KPHP, Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) juga akan mendukung kegiatan MPA melalui Revitalisasi Ekonomi Masyarakat (R3) yang nantinya bisa membantu untuk operasional kegiatan.
Ketua MPA Suwandi (43), menyampaikan bahwa untuk tahun 2022 angka kebakaran di wilayah Kelurahan Kotawaringin Hulu masih aman dan terkendali. Besar harapan dari kegiatan patroli dan sosialisasi yang sudah dilakukan bisa memberikan dampak yang lebih baik serta pemahaman kepada masyarakat untuk saling mengingatkan untuk tidak membakar hutan dan lahan.